Jumat, 17 Februari 2017

Walikota Bogor Menari Tor-Tor di Acara Pelantikan DPC PMS Bogor

Unknown   at  23.00  No comments

Bima Arya Sugiarto menarikan tarian Tortor Sombah
Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto menarikan tarian Tortor Sombah pada Pesta Budaya Simalungun di Gedung Kemuning Gading, Sabtu (18/2/2017). Menggunakan pakaian Adat simalungun, Bima dan istri, Yane Ardian pun tampak tersenyum sambil diiringi lagu khas dari Simalungun.

Selain itu Bima pun dihadiahi kain ulos oleh Dewan Pimpinan Cabang Partuha Maujana Simalungun DPC PMS Bogor Jawa Barat. Dalam sambutannya Bima mengatakan bahwa di Kota Bogor ini banyak beragam keturunan dari suku yang berasal dari di Nusantara.

"Yang tinggal di Kota Bogor ini ada beragam suku dan budaya, namun kita bisa bersama-sama ikut membangun Kota Bogor," ujarnya.

Pesta Budaya Simalungun

Sementara itu, Dewan Pimpinan Cabang Partuha Maujana Simalungun (DPC PMS) Bogor Jawa Barat, Sabarman Damanik mengatakan bahwa dirinya bangga dengan warga Bogor yang merupakan keturunan Simalungun tapi tidak melupakan budaya nenek moyangnya.

"Partuha adalah suatu lembaga yang hendak yg melestariakan budaya dari simalungun tarian atau tor tor dan banyak hal lain, yaitu adat yang ada di tengah tengah masyarakat simalungun," ucapnya.

Pada acara tersebut juga ada acara pelantikan DPC Partuha Maujana Simalungun (DPC PMS) Bogor Jawa Barat. Beragam penampilan kesenian dan budaya khas Simalungun pun ikut mewarnai kegiatan tersebut. Pengunjung yang hadir pun tampak menggunakan pakaian adat Simalungun.

Tags: ,
About the Author

Write admin description here..

0 komentar:

© 2013 JABAR NEWS. WP Theme-junkie converted by Bloggertheme9
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.